RADAR-BARRU.COM– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Barru menyelenggarakan Kemah Demokrasi, dilapangan A.Muis Pekkae, Kecamatan Tanete Rilau, Kabupaten Barru, Sabtu (23/11/2024) sore.
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat kerja sama dan membuka ruang diskusi seputar demokrasi dalam menyambut Pilkada Serentak pada 27 November 2024.
Peserta berasal dari Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang hadir bersama Panwascam dan, PPL Desa dan Kelurahan.
Komisioner KPU Barru Abdul Mannan mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan untuk peningkatan soliditas dan kebersamaan.
"Kemah Demokrasi untuk meningkatkan soliditas dan kebersamaan di antara penyelenggara Pilkada, baik di tingkat KPU, PPK, PPS, maupun teman-teman Bawaslu serta Panwascam, dan PPL,”ungkap Abdul Mannan.
Dia menekankan semangat kebersamaan dan soliditas sangat penting bagi semua penyelenggara pemilu.
"Melalui kegiatan ini, kami berharap semua pihak dapat melakuan kebersamaan hingga pendistribusian surat suara pada hari Senin,” ujarnya.
Kemah Demokrasi ini diharapkan menjadi langkah strategis untuk memperkuat koordinasi antar penyelenggara dan memastikan kesiapan teknis, dan membangun optimisme dalam pelaksanaan Pilkada 2024.
Kegiatan tersebut dihadiri Abdul Mannan, Ketua Divisi Parmas dan Sosialisasi, Ketua Divisi Data Ilham, Ketua Divisi Hukum Ilham, Ketua Penyelenggara, Busman, Anggota Bawaslu Barru Farida, Kapolsek, Dahramil, serta Camat Tanete Rilau, serta para materi dari Kampus Unhas, serta PPK, Panwascam dan PPS.
Sumber; radar-barru.com
Posting Komentar